Minggu, 06 Juni 2010

Makan di Malam Hari Penyebab Gigi Tanggal



Makan merupakan cara menghilangkan lapar. Tak peduli pagi, siang, maupun malam, kapan saja makan menjadi solusi perut yang keroncongan. Tapi hati-hati, sebuah penelitian menyatakan, makan di malam hari bisa mengakibatkan gigi Anda rontok.

Sebuah penelitian yang dilakukan University of Missouri-Kansas City menunjukkan makan pada malam hari dapat mengakibatkan gigi tanggal. "Hipotesa kami menyatakan memakan makanan pada tengah malam namun tidak dilanjutkan dengan menyikat gigi atau berkumur dapat meninggalkan sisa makanan di mulut dan kemudian bercampur dengan air liur," kata peneliti Jennifer Lundgren.

Penelitian ini melibatkan 2.436 orang pria dan wanita dengan usia di atas 30 tahun. Riset tersebut dilakukan sebanyak dua kali, yakni pada tahun 1987-1988 dan 1993-1994. Pada tahun pertama, mereka menyebarkan kuesioner yang menanyakan respondennya apakah sering makan di malam hari? Kemudian pada tahun kedua, responden yang sama diberi pertanyaan ada berapa gigi yang tanggal selama lima tahun terakhir.

Sebagian besar responden yang mengaku makan pada malam hari mengalami gigi tanggal rata-rata empat buah. Riset yang telah dipublikasikan di jurnal Eating Behaviors ini juga menunjukkan lebih dari dua kali dalam seminggu 1,5 persen dari jumlah penduduk Amerika sering terbangun di malam hari untuk makan.

0 komentar:

Posting Komentar